Langsung ke konten utama

Meninggalkan jejak

Sudah lama tidak menulis di blog ini lagi, namun suasananya masih sama, masih di tengah masa masa pandemi, yang masih belum tau kapan mereda, bahkan berdasarkan data peningkatan kasus malah meningkat, belum ada penurunan.

Di daerah tempat tinggalku semakin sering juga diadakan razia penggunaan masker oleh petugas, ya karena semakin lama waktu berjalan banyak dari masyarakat yang akhirnya menurunkan tingkat kewaspadaan dirinya terhadap covid19 ini. Padahal bahayanya masih sama seperti saat pertama kali digalakkan untuk tetap dirumah saja, mencuci tangan dan menggunakan masker.

Aku tulis ini biar terekam oleh sejarah haha.. "buat apa nulis kaya gitu, semua orang juga tau keadaannya masih seperti ini" eh iya, untuk sekarang semua orang tau dan merasakan, namun di masa depan insyaAllah kita bisa membaca lagi tulisan ini, pada tanggal ini bulan ini tahun ini ternyata ada pandemi, masih ada razia masker dll. bisa jadi di masa depan kita melupakan moment ini, dan bisa dijadikan bahan cerita untuk anak atau cucu kita di masa yang akan datang insyaAllah..

ya dengan catatan internet masih ada hehe.. kerna tulisan ini maya, ada nya cuma di internet, disimpan di database, kalau jaman kerajaan jaman dulu kan nulis prasasti di batu, yang bisa cukup awet sehingga bisa ditemukan dan dibaca beberapa generasi setelahnya, kalau tulisan blog ini? entah, wallahu`alam,

Apakah 10 atau 20 tahun lagi masih ada tulisan ini?

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Semua bisa dipelajari

Aku akhir akhir ini sedang tertarik dengan dunia video editor, ya meskipun video yang saya edit itu bukan video langsung yang saya rekam, namun video hasil unduh footage di website penyedia video mentahan tapi ternyata mengedit video itu cukup mengasyikkan.