Fake account, atau akun palsu, sekarang ini kita bisa dengan mudah membuat akun akun media sosial, bisa jadi satu orang punya lebih dari satu akun media sosial yang sama, misal, satu orang bisa punya dua, tiga atau lebih twitter, punya dua atau lebih fb dan lain lain..
Tapi kenapa sih perlu buat banyak banyak media sosial? apakah agar postingannya tidak diketahui orang lain? kita bersembunyi dari orang lain, lalu memposting segala unek unek dan kata kata yang tidak pantas disampaikan kepada orang lain?
Tapi sungguh, betapa kita bersembunyi, menghindar, memalsukan identitas dengan membuat akun media sosial lain, membuat akun palsu tapi tahukah bahwa Allah yang Maha Mengetahui tidak akan pernah tertipu oleh akun akun palsumu? Jika kita bisa bersembunyi dari manusia, dari orang orang, maka kita tidaklah bisa bersembunyi dariNya.
Sedangkan seluruh amal (perbuatan) sekecil biji sawi pun akan mendatangkan balasan bagi kita, baik itu perbuatan baik dan perbuatan buruk. Semoga kita bisa terhindar dari perbuatan perbuatan yang sia sia lagi membahayakan diri kita sendiri.
Komentar
Posting Komentar